PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI METODE EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS V SD INPRES BONTO-BONTO KECAMATAN BONTOMARANNU KABUPATEN GOWA
Abstract
Tujuan penelitian yaitu Untuk memperoleh informasi apakah hasil belajar IPA meningkat setelah diajar melalui metode eksperimen pada siswa kelas V SD Inpres Bonto-Bonto Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa. Jenis penelitian berupa penelitian tindakan kelas dengan alur kegiatan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Adapaun fokus penelitian peningkatan hasil belajar siswa. Setting penelitian bertempat di SD Inpres Bonto-Bonto dengan subjek penelitian yang terdiri dari guru kelas V dan siswa kelas V sebanyak 31 yang terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 14 siswa perempuan. Pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dan dokumentasi, sedangkan analisis data dengan analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode pembelajaran eksperimen meningkatkan hasil belajar.Pada peningkatan hasil belajar siswa dapat dilihat dari skor hasil belajar pre siklus dan setiap siklus, yaitu pada pre siklus persentase ketuntasan yaitu 61,20%, siklus I dengan presentase ketuntasan 70,96% berada pada kategori cukup, sedangkan pada siklus II dengn presentase ketuntasan yaitu 83,87% berada pada kategori baik. Dengan demikian, penerapan metode pembelajaran eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V SD Inpres Bonto- Bonto.
References
Arikunto, Suharsimi. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara
Chasanah, Uswatun.2019.Penerapan Eksperimen Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam Materi Gunung Meletus Kelas V sd Negeri 196 Muaro. Skripsi. Jambi: UIN Sutha Jambi.
Dananjaya, Utomo. 2013. Media Pembelajaran Aktif. Sariwangi: Nuansa.
Dirgantara, M. R., & Minarsih, U. W. (2021). PENINGKATAN HASIL BELAJAR KOGNITIF IPA MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN DI SEKOLAH DASAR”. JRPD (Jurnal Riset Pendidikan Dasar), 4(1), 43-53.
Helmiati.2012. Model Pembelajaran. Yogyakarta: Aswaja Presindo
Mukhbitah, Iffah.dkk.2019. Penerapan Metode Eksperimen Untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep IPA di Kelas V Sekolah Dasar. JPGSD, 4(2) : 312-32.
Patmawati, E., Margiyati, K. Y., & Kresnadi, H. (2014). Peningkatan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Metode Eksperimen Dalam Pembelajaran Ipa Kelas Iv Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK), 3(5).
Rahmadani, Sulistiyani Puteri.2019.Konsep Dasar IPA.Depok: Yayasan Yiesa Rich.